Company Visit by students majoring in management (HMJM) FEB UB

Barang Bekas Berqualitas (BBQ) 2015 by Dance Club Economics and Business Faculty
8 June 2015
Assesment Visitation ASEAN University Network Quality Assurance (AUN-QA) Economics of Development Study Program
8 June 2015

Company Visit adalah kegiatan yang diadakan oleh himpunan mahasiswa jurusan manajemen (HMJM) FEB UB. Company Visit tahun ini diselenggarakan di Kota Jakarta dan Bandung. Kegiatan ini bertema “Think For the Future, Be the Next Leader” dengan konsep kegiatan yaitu mengunjungi perusahaan-perusahaan multinasional, pasar modal dan UMKM di Jakarta dan Bandung guna mempelajari lebih lanjut aspek-aspek manajerial yang telah di pelajari oleh mahasiswa manajemen FEB UB.

Rangkaian Company Visit 2015 ini terdiri dari persiapan pemberangkatan dari Malang menuju Semarang untuk transit berbuka puasa. Perjalanan dilanjutkan menuju Pamanukan untuk transit sahur dan perjalanan ke Cikampek untuk persiapan kunjungan pertama. Dalam acara kunjungan, peserta dibagi dalam kelompok kelompok yang telah ditentukan oleh panitia. Kunjungan pertama menuju PT. Astra Honda Motor. Dilanjutkan kunjungan kedua PT. Ultra Prima Artaboga-Vitacharm guna mempelajari tahap produksi, pengemasan dan manajemen dari perusahaan tersebut .

Setelah kunjungan kedua selesai, dilanjutkan perjalanan menuju Metro TV guna mengikuti tapping salah satu acara Metro TV yang edukatif dan juga berbuka puasa bersama di Metro TV. Setelah itu, perjalanan ke salah satu hotel di Jakarta untuk check in dan beristirahat. Acara dilanjutkan esok hari setelah sahur, persiapan dan check out hotel. Perjalanan dilanjutkan kunjungan ke Bursa Efek Indonesia dan peserta akan melihat dan belajar secara langsung bagaimana sistem pasar modal dan mekanisme BEI dalam memperjual-belikan surat berharga. Setelah kunjungan selesai, peserta akan beristirahat dan perjalan kunjungan selanjutnya ke Museum Nasional.. setelah kunjungan di Jakarta telah selesai, perjalanan akan dilanjutkan ke kota tujuan berikutnya yaitu Bandung. Rombongan transit di rest area untuk berbuka puasa dan melanjutkan perjalanan ke salah satu hotel di Bandung.

Setelah tiba ditujuan, peserta rombongan check in hotel dan memiliki waktu bebas dan beristirahat. Dini hari esoknya, peserta mendapatkan sahur di hotel dan persiapan untuk chek out dari hotel dan memulai perjalanan menuju UMKM di Bandung yang pertama yaitu PT Caladi Lima Sembilan (C-59), Kemudian dilanjutkan dengan kunjungan yang kedua yaitu di PT. Eigerindo MPI yang bergerak di bidang manufaktur perlengkapan bertualang. Setelah kunjungan di Eiger usai, dilanjutkan kunjungan wisata di Lembang sekaligus berbuka puasa dan penutupan acara inti CV ditempat kunjungan tersebut. Acara ditutup dengan perjalanan pulang ke Malang dan transit di Kebumen untuk sahur.