HMJIE Berhasil Mengemas Acara Training Communication dengan Rasa yang Berbeda

Accounting League, Pemersatu Mahasiswa Jurusan Akuntansi Lintas Angkatan
2 June 2014
LSME Mengadakan Kompetisi Karya Tulis Nasional; Change the World with Solutions
5 June 2014

Komunikasi di Era Globalisasi ini merupakan suatu hal yang penting karena dengan Komunikasi kita bisa menjalin hubungan dengan orang-orang yang nantinya berguna dalam sebuah pekerjaan ataupun sebuah bisnis. Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Ekonomi (HMJIE) membuat acara yang bernama Training Communication (Traicom) atau lebih di kenal dengan Pelatihan Komunikasi, acara ini bertujuan “Melatih Soft Skill para Mahasiswa agar Mahasiswa itu bukan hanya pandai membuat tulisan tapi dia bisa berbicara atau mempresentasikan apa saja hasil dari tulisan tersebut, harapannya mereka-mereka yang mengikuti Traicom ini adalah orang-orang yang bisa ber-public speak-ing secara baik dan sistematis.” Ujar Dawam selaku Ketua Pelaksana.

Traicom di selerenggarakan di Aula Gedung C Lantai 3 Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya (FIA UB) pada hari Sabtu (31/05). Perbedaan dari Traicom dengan seminar-seminar yang lain adalah harapan dari Traicom ini para peserta yang hadir tidak melupakan materi yang telah di sampaikan setelah seminar selesai. Dawam mengutarakan “Kita ini membuat seminar yang konsepnya itu selain memang Have Fun di sini artinya belajar sambil bermain yang mana aku ingin mereka itu nggak tegang, terbukti kemarin ketika dari jalannya acara sampai selesai itu banyak kita denger lawakan-lawakan yang segar dari pemateri sendiri, dan juga dari para peserta itu memberikan feed back yang baik terhadap pemateri.” Lalu yang berbeda dari Traicom ini adalah setelah para pemateri memberikan materi yang di sampaikan ada simulasi yang di lakukan untuk membuktikan bahwa materi yang di sampaikan kepada peserta benar-benar di terima dengan baik dan benar. Salah satu peserta yang bernama Dwiky juga mengutarakan “Seminarnya asik, ga ngebosenin beda dari seminar yang lainnya.

Pemateri yang di hadirkan kali ini adalah Yasnomo S.E., M.M., beliau adalah Expert Trainer PT Garuda Indonesia yang sudah biasa memberikan pelatihan-pelatihan kepada para mereka yang ingin masuk ke PT Garuda Indonesia menjadi HRD, dan yang kedua ada dari Fakultas Hukum Universitas Brawijaya (FH UB) Ganjar Prima Anggara, beliau sendiri adalah Mahasiswa Berprestasi yang sudah biasa di panggil menjadi presentator-presentator di tempat lainnya dan juga biasa menjadi MC ataupun Moderator dalam seminar-seminar di acara yang lain. (ilh/azh)