Kuliah Praktisi, Islamic Finance Sukuk

<!–:id–>Beasiswa Bakti Alumni FEB UB<!–:–><!–:en–>Consecrated FEB UB Alumni Scholarship<!–:–>
2 May 2014
HMJM FEB UB Mengadakan Pelatihan Komunikasi
5 May 2014

Malang (2/05) –  Pukul 16.30 – 17.00 bertempat di Aula Gedung D, JM FEB UB mengadakan kuliah praktisi yang diisi oleh alumni JM FEB UB. Kuliah praktisi ini diisi oleh Leo Herlambang, S.E., MM, alumni JM FEB UB angkatan 1987. Peserta kuliah adalah mahasiswa sarjana kelas analisis laporan keuangan dan keuangan syariah Dr. Nur Kusniah S.E., M.Si. dan Dr. Sumiati, S.E., M.Si.

Beliau bukan kali pertamanya memberikan kuliah kepada mahasiswa FEB UB, dalam beberapa kuliah praktisi sebelumnya, beliau juga kerap ikut serta menjadi pemateri. Ibu Nur Kusniyah mengatakan; “Leo Herlambang adalah alumni sukses yang mencintai almamaternya, alumni yang seperti inilah yang kami butuhkan untuk membantu jurusan  memotivasi mahasiswa.” Kuliah ini diharapkan dapat menginspirasi mahasiswa JM FEB UB untuk mengikuti jejak alumni yang sukses.

Beliau saat ini berprofesi sebagai dosen Universitas Airlangga, Surabaya. Serta menjadi konsultan bisnis dan pengusaha sukses. Setelah lulus sarjana, beliau bekerja di Bursa Efek Indonesia Surabaya dan beberapa kali menjadi Direktur utama perusahaan asing dan nasional. Kesuksesan perjalan karir alumni JM FEB UB ini diharapkan menjadi contoh untuk mahasiswa.

Beliau juga tercatat sebagai aktivis yang  berprestasi ketika masih menjadi mahasiswa, semasa masih mahasiswa, beliau pernah menjadi mahasiswa berprestasi UB, menjuarai LKTI nasional, dan berberapa lomba karya tulis lain. Prestasi ini bahkan membuat beliau menjadi partner penelitian dosen-dosen FEB UB. Beliau mengatakan “Jika ingin sukses jadilah orang yang percaya diri dan seringlah menulis, karena pena adalah senjata.”

Dalam kuliah praktisi tentang “Islamic Finance, Sukuk” beliau menyampaikan materi tentang pasar keuangan – sukuk, sukuk negara dan swasta, sukuk di BEI, bond market overview, pergerakan Indonesia composite bond index, penawaran sukuk ritel, contoh sukuk-ijarah tercatat di BEI, rating pefindo, penawaran book building dan teaser-nya. Beliau menyampaikan ilmu teori dan praktik. Bapak Leo Herlambang membekali mahasiswa cara mempraktikan teori yang telah disampaikan dan juga  mengajarkan cara  menghitung kupon, current yield, dan yield to maturity. Beliau juga memberikan pengetahuan cara untuk mulai belajar online trading dan sukuk ritel.

Beliau juga memberikan arahan pentingnya semangat, kegigihan dan percaya diri, menurutnya softskill adalah poin yang penting untuk kesuksesan karir. Beliau mengatakan; “Jangan menjadi mahasiswa manja, teruslah bekerja keras dan bekerja keras, lebih baik pernah miskin dari pada pernah kaya.” Beliau juga memberi arahan kepada mahasiswa untuk mempelajari ilmu yang sedikit orang mau memperlajarinya.

“Kita akan merasa percaya diri apabila berprestasi, dan dengan prestasi inilah kita akan disegani oleh orang lain”, tutur Bapak Leo Herlambang. Menurutnya, percaya diri adalah karakter penting yang harus ditumbuhkan dalam diri agar mahasiswa tidak takut untuk memulai hal-hal baru demi mencapai prestasi. Sebagai penutup, beliau juga berpesan ”Pintar-pintarlah membawa diri, bertindaklah baik, benar, pener dan jadilah orang yang percaya diri.” (hdn/azh)