
Malang, 30 September 2025 — Dalam upaya memperluas akses dan kesempatan pendidikan tinggi bagi mahasiswa, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (BEM FEB UB) melalui Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa resmi meluncurkan program unggulan Scholarship Hunter (SH) 2025. Program ini dirancang untuk menjadi wadah inspiratif dan informatif yang membantu mahasiswa dalam menemukan, memahami, serta mempersiapkan diri menghadapi peluang beasiswa, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Mengusung tema “Enchanted Path to Your Future” dan tagline “Fly with Your Wings, Reach Your Dreams”, Scholarship Hunter 2025 hadir sebagai simbol perjalanan menuju masa depan gemilang melalui jalur beasiswa. Tema ini mencerminkan semangat bahwa setiap mahasiswa memiliki potensi dan “sayap” unik yang dapat mengantarkan mereka meraih impian, asalkan didukung dengan informasi dan pembekalan yang tepat.
Kegiatan Scholarship Hunter 2025 dibagi menjadi dua rangkaian besar, yaitu ScholarFest dan ScholarWay, serta dua kegiatan pendamping, yaitu Expo, Talkshow, Lomba, dan Mentoring. Seluruh rangkaian tersebut bertujuan memberikan pemahaman yang komprehensif kepada mahasiswa terkait berbagai peluang beasiswa, mulai dari informasi umum hingga strategi pendaftaran dan tips seleksi.
Rangkaian pertama, ScholarFest, menjadi sorotan awal program ini dengan konsep festival expo beasiswa. Kegiatan ini dilaksanakan pada 30 September 2025 di halaman GOR Pertamina Universitas Brawijaya, menghadirkan berbagai lembaga penyedia beasiswa serta narasumber yang berpengalaman di bidang akademik dan pengembangan diri. Melalui ajang ini, peserta dapat memperoleh informasi valid dan lengkap mengenai beragam jenis beasiswa, baik dari dalam maupun luar negeri.
Program Scholarship Hunter lahir dari keprihatinan atas masih terbatasnya akses informasi beasiswa di kalangan mahasiswa. Berdasarkan survei internal KM FEB UB 2025, sebanyak 93,8% mahasiswa FEB UB menyatakan membutuhkan informasi beasiswa yang lebih mudah dijangkau dan terstruktur. Data ini sekaligus memperkuat urgensi keberadaan SH 2025 sebagai solusi nyata dalam menjembatani kesenjangan informasi tersebut.
Tahun ini, program SH 2025 diselenggarakan dengan total anggaran Rp4.933.935. Berdasarkan evaluasi tahun sebelumnya, sebanyak 91% peserta menyatakan memperoleh manfaat dan peningkatan pemahaman tentang beasiswa melalui kegiatan ini.
Melalui Scholarship Hunter 2025, BEM FEB UB menegaskan komitmennya dalam mendukung pemerataan akses pendidikan tinggi dan mendorong mahasiswa agar lebih siap bersaing secara global. Dengan semangat kolaboratif dan berbasis advokasi, program ini diharapkan mampu melahirkan generasi FEB UB yang tidak hanya berprestasi, tetapi juga memiliki semangat belajar tinggi dan kepedulian sosial terhadap kemajuan pendidikan di Indonesia.









