Menurut Eddy Soeryanto Soegoto kewirausahaan adalah usaha kreatif yang dilakukan berdasarkan inovasi untuk menghasilkan sesuatu yang baru, memiliki nilai tambah, memberikan manfaat, menciptakan lapangan kerja dan hasilnya berguna bagi orang lain. Perilaku kewirausahaan menurut Kuncara (2008:1) dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal, yaitu kecakapan pribadi yang menyangkut soal bagaimana kita mengelola diri sendiri. Kecakapan pribadi seseorang terdiri atas 3 unsur terpenting, yaitu: (1) kesadaran diri, (2) pengaturan diri, (3) motivasi. Faktor eksternal, yaitu kecakapan sosial yang menyangkut soal bagaimana kita menangani suatu hubungan. Kecakapan sosial seseorang terdiri atas 2 unsur terpenting, yaitu: (1) empati, dan (2) keterampilan sosial.
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya setiap tahunnya menerima lebih dari 1000 mahasiswa baru dan terdapat lebih dari 2000 mahasiswa S1 aktif. Hal ini merupakan potensi besar dibidang wirausaha, dimana dari sekian banyaknya mahasiswa tersebut pun terdapat mahasiswa-mahasiswa yang sudah memiliki usaha, baru mulai merintis, atapun berkeinginan untuk memiliki usaha sendiri, perlu adanya kegiatan yang bisa memfasilitasi potensi tersebut secara maksimal serta memberikan solusi dari permasalahan yang dihadapi dalam merintis usaha atau mengembangkan usaha agar nantinya dapat terealisasi. Dari tiga kejadian tersebut melahirkan beberapa permasalahan, diantaranya adalah bagaimana mahasiswa dapat mengembangkan usahanya, bagaimana mahasiswa mendapatkan modal, bagaimana mahasiswa harus memulai usahanya, dan lain sebagainya.
Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya melalui Departemen Entrepreneur & Networking mencoba memberikan fasilitas kepada Mahasiswa FEB UB dalam meningkatkan serta mengembangkan potensi wirausaha yang dimiliki menjadi sebuah produk nyata yang kreatif dan inovatif dengan dibentuknya sebuah perkumpulan wirausaha Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya yaitu Entrepreneur Club.
Entrepreneur Club merupakan kelas-kelas bisnis yang dilaksanakan mulai bulan April hingga Oktober setiap hari Senin pukul 15.30-18.00 WIB di aula gedung D FEB UB. Kegiatan ini terdiri dari 10 kelas bisnis yang di tiap kelasnya akan membahas tema-tema berbeda yang tentunya merupakan hal-hal penting dalam berbisnis yang disampaikan oleh beberapa pemateri yang telah mahir di bidangnya dan di kelas kesepuluh akan diadakan bazaar produk peserta Entrepreneur Club yang bekerja sama dengan program kerja BEM FEB UB lainnya. Diharapkan Enterpreneur Club dapat menjadi wadah perkembangan potensi kewirausahaan yang kreatif dan inovatif serta dapat mewujudkan terbentuknya komunitas kewirausahaan FEB UB.
Harapan besar dari panitia adalah semoga acara ini dapat berjalan sesuai yang telah direncanakan sebelumnya. Dukungan dan kerja sama dari semua pihak sangat diharapkan agar acara ini berjalan dengan sukses. Amin.