


Malang, 16 Juli 2025 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (FEB UB) kembali menunjukkan komitmennya dalam menjembatani dunia akademik dan dunia kerja dengan menyelenggarakan kegiatan Campus Hiring yang bekerja sama dengan PT Prima Karya Sarana Sejahtera (PKSS).
Bertempat di Aula Lantai 3 Gedung Utama FEB UB, kegiatan ini menghadirkan agenda Psikotest dan Walk-In Interview bagi para pencari kerja, khususnya mahasiswa dan alumni FEB UB yang siap memasuki dunia profesional. Kegiatan ini disambut antusias oleh para peserta yang berasal dari berbagai program studi, dengan harapan dapat memperoleh kesempatan karier yang sesuai dengan bidang keilmuannya.
PKSS membuka sejumlah posisi strategis, antara lain:
- Frontliner (Teller/Customer Service)
- Administrasi
- Marketing
- Dan posisi lainnya
Acara ini tidak hanya memberikan peluang kerja, tetapi juga membuktikan bahwa mahasiswa dan alumni FEB UB menjadi perhatian utama dalam rekrutmen tenaga kerja oleh perusahaan-perusahaan mitra strategis seperti PKSS dan afiliasinya, termasuk BRI Group dan Pegadaian.
Melalui kegiatan ini, FEB UB menegaskan peran aktifnya dalam mendukung kesiapan karier lulusan serta membangun relasi kuat dengan industri. Diharapkan, kerja sama serupa dapat terus berlanjut sebagai bentuk konkret sinergi antara dunia pendidikan dan dunia kerja.