FEB UB

International Postgraduate Colloquium hosted by the collaboration between Department of Accounting at the Faculty of Economics and Business, Universitas Brawijaya and Faculty of Accountancy Universiti Teknologi MARA.

Kolokium Internasional berjudul “International Postgraduate Colloquium” yang diselenggarakan oleh kerja sama antara Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya dan Fakultas Akuntansi Universiti Teknologi MARA berlangsung dengan sukses diselenggarakan pada 05 Juni dan 19 Juni 2024. Acara ini bertujuan untuk mempertemukan mahasiswa pascasarjana dari berbagai institusi untuk berbagi penelitian dan ide-ide inovatif di bidang akuntansi. Acara dibuka oleh sambutan dari pejabat tinggi kedua universitas, sambutan berisi apresiasi atas kolaborasi internasional dan harapan agar kolokium ini dapat memperkaya wawasan akademik dan mempercepat kelulusan studi para peserta.

Mahasiswa pascasarjana dari kedua universitas mempresentasikan hasil penelitian mereka. Setiap sesi presentasi diikuti dengan diskusi dan sesi tanya jawab yang dilakukan oleh panelis. Kolokium pada kesempatan kali ini dilakukan menggunakan zoom meeting dengan diikuti sebanyak 55 mahasiswa dan 24 panelis yang terbagi menjadi 12 breakout room. Sesi tanya jawab berfokus pada metodologi penelitian dan teknik analisis data yang dipresentasikan oleh mahasiswa.  Kolokium ini memberikan platform penting bagi mahasiswa pascasarjana untuk mempresentasikan penelitian mereka, mendapatkan masukan berharga dari para panelis dan harapannya dapat memperluas jaringan profesional mahasiswa. Kolaborasi antara dua institusi ini juga memperkuat hubungan akademis dan membuka peluang untuk kerja sama penelitian di masa mendatang. Secara keseluruhan, acara ini berhasil meningkatkan wawasan dan kemampuan riset para peserta, serta mempromosikan standar tinggi dalam penelitian akuntansi di tingkat internasional.

Scroll to Top
Skip to content