MalangEconomics and Business Dance Club (EDC) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya (FEB UB) secara konsisten melaksanakan kegiatan Latihan Rutin EDC setiap hari Selasa dan Jumat sepanjang bulan Maret hingga Desember 2025. Kegiatan ini berlokasi di LDC lantai 3 dan Gedung A FEB UB, dengan bimbingan dari tiga pelatih berpengalaman yang masing-masing memiliki keahlian di bidang tari tradisional, modern hip hop, dan Korean cover dance.

Program latihan ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen EDC dalam mengembangkan minat dan bakat mahasiswa di bidang seni tari sekaligus mempersiapkan para anggota untuk tampil dalam berbagai kegiatan, baik pertunjukan internal maupun kompetisi eksternal. Tidak hanya berorientasi pada peningkatan kemampuan performa, kegiatan ini juga dirancang untuk membangun kerja sama, solidaritas, dan rasa tanggung jawab di antara seluruh anggota.

Melalui latihan yang terarah dan rutin, para anggota EDC tidak hanya mempelajari teknik tari, tetapi juga memahami makna penting pelestarian budaya bangsa di tengah arus globalisasi. Dalam konteks perkembangan zaman, EDC menilai bahwa asimilasi budaya—baik melalui gaya tari modern maupun pengaruh budaya asing—merupakan bagian dari dinamika kreatif yang justru dapat memperkaya khasanah seni Indonesia. Namun demikian, setiap bentuk kreasi baru tetap harus berpijak pada akar budaya lokal dan nilai estetika yang menjadi ciri khas bangsa.

Dengan semangat tersebut, EDC terus berupaya menghadirkan karya tari yang tidak hanya indah secara artistik, tetapi juga memiliki nilai budaya dan edukatif. Melalui latihan rutin, para anggota diajak untuk berkreasi berdasarkan nilai-nilai budaya daerah yang menjadi sumber inspirasi utama dalam menciptakan tari kreasi baru yang relevan dengan zaman.

Sebagai salah satu Lembaga Semi Otonom (LSO) di bawah naungan Eksekutif Mahasiswa FEB UB, Economics and Business Dance Club turut berperan aktif dalam berbagai kegiatan seni dan budaya, baik di tingkat universitas maupun nasional. EDC juga secara rutin berpartisipasi dalam ajang kompetisi yang diselenggarakan oleh Untitled Production Indonesia dan berbagai institusi lain sebagai sarana pembuktian kemampuan dan kreativitas para anggotanya.

Melalui dedikasi yang tinggi dan latihan yang konsisten, EDC berkomitmen untuk terus membawa nama baik Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya serta mempertahankan prestasi yang telah diraih sebelumnya. Kegiatan Latihan Rutin EDC 2025 menjadi bukti nyata bahwa seni dan budaya dapat menjadi media pembentukan karakter, kolaborasi, serta kebanggaan bagi mahasiswa FEB UB.

Scroll to Top
Skip to content