Legislator Training I 2024: Mempersiapkan Calon Legislator Muda FEB UB yang Kompeten

Universitas Brawijaya kembali menyelenggarakan kegiatan Legislator Training I 2024 sebagai bagian dari proses Open Recruitment (Oprec) untuk Staf Tetap Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) periode 2024. Program ini dirancang untuk membekali calon anggota DPM dengan pemahaman mendalam tentang tugas dan tanggung jawab kelegislatifan serta keterampilan berpikir kritis yang esensial dalam pembentukan produk hukum.

Tidak hanya berfokus pada aspek hukum, Legislator Training I 2024 juga memberikan dorongan bagi calon Staf Tetap untuk terlibat aktif dalam organisasi, memotivasi mereka agar berkontribusi secara efektif di lingkungan kampus. Calon Staf Tetap DPM FEB UB diharapkan mampu memahami peran DPM sebagai lembaga legislatif mahasiswa dan dapat menjalankan fungsinya dengan baik dalam membangun tata kelola organisasi yang lebih baik.

Kegiatan ini mencerminkan komitmen FEB UB dalam mencetak mahasiswa yang tak hanya berprestasi di bidang akademik tetapi juga berkompeten dalam kepemimpinan dan keorganisasian.

Scroll to Top
Skip to content