Magister Manajemen FEB Raih Akreditasi A

Agus Suman: Momentum Kebangkitan Asia
13 August 2011
Mahasiswa Baru FEB Resmi Diterima
18 August 2011

Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya berhasil meraih akreditasi A dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Keputusan ini tercantum dalam  Surat Keputusan BAN-PT Nomor 006/BAN-PT/Ak-IX/S2/VII/2011. Ketua BAN-PT, Kamanto Sunarto, menetapkan status, nilai, peringkat, dan masa berlaku hasil akreditasi pada tanggal 14 Juli 2011, dan berlaku selama 5 tahun sampai tanggal 14 Juli 2016. Akreditasi ini diperoleh program studi Magister Manajemen, setelah menempuh proses visitasi dari BAN-PT pada tanggal 9 hingga 11 Juni 2011 lalu. Visitasi tersebut dihadiri oleh dua orang tim Asesor dari BAN-PT, yaitu Prof. Dr. Diah Natalisa, SE, MBA dari Universitas Sriwijaya Palembang, dan Prof. Christiantius Dwiatmaja, SE, ME, Ph.D dari UKSW Salatiga. [riz]