Musyawarah Umum Economics and Business Dance Club (MUMEDC)

PENGIRIMAN DELEGASI TIM FUTSAL FEB-UB PUTRA DALAM MANAJEMEN FUTSAL COMPETITION 2016
25 October 2016
Let’s Rock The K-Pop World
25 October 2016

Seni dan kesenian merupakan bagian dari setiap manusia, karena pada dasarnya setiap insan mempunyai kemampuan untuk berkesenian dalam dirinya. Manusia diberi kemampuan untuk berfikir oleh Tuhan Yang Maha Esa sehingga umat manusia dapat mengolah cipta, rasa karya dan karsa ke dalam suatu bentuk yang kompleks yaitu kebudayaan.

Seiring dengan perkembangan zaman, kita tentu menyadari bahwa budaya yang kita miliki bukan hanya lagi murni dari akar budaya Indonesia, tetapi mungkin ada yang telah berasimilasi dengan budaya bangsa lain. Hal itu bukanlah sesuatu yang perlu dikhawatirkan, karena dapat memperkaya budaya bangsa Indonesia. Meskipun demikian, kita masih membutuhkan nilai-nilai peradaban yang bersifat ilmiah. Nilai-nilai tersebut dapat diartikan sebagai contoh dari awal kebudayaan manusia dan dijadikan sebagai suatu dasar kreasi bagi pemunculan suatu bentuk kreasi baru. Tentunya dasar kreasi baru haruslah berpulang pada akar kebudayaan dan nilai estetika dari kebudayaan setempat. Sehingga dari beragam kebudayaan daerah yang dimiliki bangsa Indonesia, dapat dibentuk bermacam-macam tari kreasi. Hal ini merupakan perwujudan dari tanggung jawab dalam melestarikan budaya bangsa.

Sebagai salah satu lembaga otonom yang berada di dalam lingkup Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Brawijaya, Economic and Business Dance Club (EDC) turut berperan serta dalam setiap kegiatan seni dan budaya yang diadakan oleh Untittled Production Indonesia. Kompetisi-kompetisi adalah suatu kesempatan bagi EDC untuk menunjukkan keberadaan dan kemampuannya, juga untuk menguji daya kreativitas dari para anggota EDC. Berawal dari keinginan tersebut, maka EDC berusaha dengan maksimal mengangkat nama Fakultas Ekonomi dan Bisnis mempertahankan apa yang telah dapat diraih sebelumnya.

TEMA KEGIATAN

“Musyawarah Umum EDC”

MAKSUD DAN TUJUAN

  1. Kepedulian Fakultas Ekonomi dan Bisnis dalam mengembangkan dan melestarikan seni dan budaya bangsa
  2. Menjadikan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis sebagai manusia yang aktif, kreatif dan inovstis dalam melestarikan nilai budaya bangsa secara dinamis dan beradab
  3. Membina dan mendidik arti kerjasama, rasa persatuan dan solidaritas antar mahasiswa
  4. Meningkatkan daya kreasi serta imajinasi EDC yang telah dicapai

PELAKSANAAN KEGIATAN

MUM EDC ini dilaksanakan pada,

Tanggal              : Sabtu, 27 November 2016

Pukul                 : 09.00 – 14.00

Tempat              : Aula Gedung A Lantai 3 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya