Kegiatan Pengembangan dan Pembinaan Sumber Daya Manusia (SDM) yang diselenggarakan oleh Homeband FEB UB berlangsung secara langsung di Studio Homeband FEB UB dari 30 Maret hingga 5 November 2024, setiap pukul 13.05–15.00 WIB. Program ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan bermusik anggota Homeband FEB UB melalui serangkaian kegiatan pelatihan dan pengembangan yang difasilitasi oleh departemen Human Resource Development (HRD). Kegiatan ini dimulai dengan pembukaan yang dihadiri oleh MC, ketua umum Homeband FEB UB, serta ketua pelaksana program Pengembangan dan Pembinaan SDM. Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi sharing pengalaman dan pemaparan materi oleh para pemateri yang berkompeten. Setelah pemaparan materi, sesi dilanjutkan dengan tanya jawab, memberikan kesempatan kepada peserta untuk lebih memahami topik yang dibahas. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai penutup. Program Pengembangan dan Pembinaan SDM ini dilaksanakan sebanyak 10 kali pertemuan selama periode Maret hingga November 2024. Berbagai jenis upgrading keterampilan musik dilakukan, mencakup upgrading gitar, drum, vokal, keys, manajemen, event organizer, bass, dan teori musik. Setiap band diberikan kesempatan untuk berlatih lebih intensif, dengan fokus pada pembawaan lagu dan mentoring per instrumen secara daring dengan kakak tingkat. Setelah itu, dilakukan evaluasi per band, di mana setiap band tampil di depan pengurus harian dan pembina untuk menunjukkan perkembangan masing-masing individu dan grup. Selama evaluasi, peserta mendapatkan masukan dan koreksi terkait penampilan mereka, yang bertujuan untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas musikalitas setiap anggota. Melalui kegiatan ini, HRD Homeband FEB UB berharap dapat meningkatkan kualitas SDM anggota dalam bidang musik, yang pada akhirnya diharapkan dapat berkontribusi pada prestasi yang lebih gemilang bagi fakultas. Kegiatan ini juga mencerminkan pentingnya pengembangan keterampilan sebagai modal dalam menghadapi kompetisi di dunia musik maupun dunia kerja, di mana kemampuan lebih menjadi nilai tambah yang krusial bagi setiap individu.